Samsung Mobile, sebagai salah satu produsen telepon genggam baru-baru ini mengeluarkan ponsel dengan sistem operasi android. Ponsel tersebut di beri nama Samsung Galaxy S, ini adalah merupakan versi yang lebih hebat dari Samsung Galaxy Spica. Ponsel yang baru saja beredar di Amerika tersebut, beberapa saat lagi akan menyusul diluncurkan di Eropa sekitar bulan Mei (tidak jauh dari jadwal peluncuran Samsung Wave), dan selanjutnya tinggal menunggu kehadirannya di Indonesia.
Merasa optimis akan penjualan ponsel tersebut, Hioe Ankin, Head Mobile Departement PT Samsung Electronics Indonesia yang diwawancara oleh VivaNews, mengatakan bahwa Samsung Mobile berencana melepas handset Samsung Galaxy S di Indonesia pada Mei/Juni nanti. Tetapi Ankin tidak menjelaskan di harga jual berapa smartphone tersebut akan dipatok di Indonesia. vivanews
• Layar 4 Inci AMOLED 800 x 480,
• prosesor 1 GHz processor,
• kamera 5 megapixel dengan perekam video 720p HD 30fps,
• Kamera depan VGA
• Swype keyboard
• HSDPA connectivity
• GPS
• Bluetooth 2.1+EDR
• WiFi
• microSD expansion (16GB) sampai dengan 32GB
• OS Android 2.1. Eclair
0 komentar:
Posting Komentar